Iklan

Iklan

iklan

iklan
  • Berita Terkini

    Tuesday 8 September 2015

    Bupati Wonosobo Terpilih Didesak Peduli Pasar Desa

    Kondisi salah satu pasar desa di Wonosobo.
    Wonosobo, Harian Wonosobo – Serayu Institut (SI) Kabupaten Wonosobo meminta kepada calon bupati yang akan terpilih pada pilkada 2015 untuk bisa peduli terhadap pasar desa. Sebab, pasar desa merupakan sumber yang bisa meningkatkan perekonomian masyarakat desa.

    “Siapapun yang akan terpilih, harus bisa menjadi abdi rakyat. Utamanya, bisa menjadikan pasar desa menjadi pasar yang ramah lingkungan dan ramah pengelolaannya,” tutur Direktur SI Kabupaten Wonosobo, Najmu Tsaqif Akhda di kantornya, Senin (7/9/2015). 

    Menurutnya, selama ini pasar desa kurang mendapatkan perhatian. Artinya, dalam pengelolaan masih secara tradisional, belum menerapkan pola-pola yang digunakan toko modern. Padahal, perkembangan zaman akan menuntut para pedagang untuk bisa berjualan lebih termanaj dengan baik.

    “Setidaknya ada model penjualan layaknya seperti toko modern. Jangan sampai pasar desa itu selamanya menerapkan pola dagang lama. Tetapi, secara bersama-sama memiliki kesadaran untuk menjadikan pasar desa menjadi pasar yang penuh dengan manajemen yang baik,” katanya.

    Ia juga melihat, jika selama ini ketersediaan sumber daya pengelola yang minim menjadikan pasar desa masih biasa. Bahkan, tak jarang pasar desa yang akhirnya tidak ada transaksi jual beli lagi, karena ditinggalkan pembeli. “Ini ada masalah yang harus diselesaikan bersama-sama,” katanya. 

    Disebutkan, sejauh ini ada 39 pasar tradisional di kabupaten Wonosobo terletak di lima belas kecamatan. Dari 39 pasar tradisonal itu, terbagi menjadi 15 pasar daerah dan 24 Pasar Desa. “Ada 24 pasar desa yang bisa dikelola dengan baik. Apabila, 24 pasar desa bisa dikelola dengan baik, maka akan mammpu menyangga perekonomian di Kabupaten Wonosobo,” tuturnya. 

    Disebutkan, 15 pasar daerah itu meliputi pasar Induk Wonosobo, Pasar Hewan Wonolelo, Pasar Ikan Sumberan, Pasar Kertek, Pasar Sayur Wringin Anom, Pasar Sapuran, Pasar Randusari, Pasar Kaliwiro, Pasar Wadaslintang, Pasar Hewan Panggotan, Pasar Garung, Pasar Sayur Siwuran, Pasar Kejajar, Pasar Selomerto, Pasar Leksono. Kemudian, pasar desa adalah, Pasar Tosari, Pasar Reco, Pasar Kembaran, Pasar Jangkrikan, Pasar Kepil, Pasar Batusari, Pasar dempel, Pasar Gading rejo, Pasar Lamuk, Pasar Ngalian, Pasar Kaligowong, Pasar Besuki, Pasar Erorejo, Pasar Ngadisono, Pasar  Kalibeber, pasar Blederan, Pasar Sumberwulan, Pasar Balekambang, Pasar Jebengplamitan, Pasar Sukoharjo, pasar Tlogo, Pasar Binangun, pasar Welahan, Pasar Gondang.

    “Jadi pasar desa sebagai penyalur barang dari petani di desa, dan pasar daerah sebagai pasar untuk menyalurkan barang ke tingkat yang lebih atas lagi,” katanya.  (Red-HW22/Foto: Harian Wonosobo).
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Bupati Wonosobo Terpilih Didesak Peduli Pasar Desa Rating: 5 Reviewed By: Unknown
    Scroll to Top